Amazon Kucurkan Investasi US$ 4 miliar di Startup Anthropic
KONTAN.CO.ID -SAN FRANCISCO. Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat (AS), Amazon.com, akan menginvestasikan dana US$ 4 miliar di Anthropic. Ini perusahaan rintisan (startup) berbasis artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan di Amerika Serikat (AS).
CEO Amazon Web Services Adam Selipsky berujar, kesepakatan investasi ini akan membantu bisnis Anthropic lebih baik. "Bagi Amazon, investasi ini akan membuat teknologi chip dan infrastruktur AI menjadi lebih baik," kata Selipsky, seperti dikutip dari Reuters, Selasa (26/9).
