Bank Mulai Melepas Bisnis Asuransinya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bisnis asuransi selalu berkaitan berkaitan dengan perbankan. Itu sebabnya, sejumlah bank di Tanah Air tercatat memiliki anak usaha asuransi. Tapi, prospek bisnis asuransi bagi perbankan kini menimbulkan tanda tanya. Sejumlah bank kini melepas bisnis asuransinya.
Terbaru, Bank Mandiri menjual 60% sahamnya di Asuransi Jiwa Inhealth Indonesia (Mandiri Inhealth) kepada IFG Life. Tahun lalu, Bank Mandiri juga melepas kepemilikan sahamnya pada AXA Insurance Indonesia.
