Bank Sentral Gencar Intervensi di Pasar, Cadangan Devisa India Terkuras
KONTAN.CO.ID - MUMBAI. Cadangan devisa India pada pekan yang berakhir 2 September turun hingga level terendah sejak Oktober 2020. Penurunan devisa itu sejalan dengan aksi Reserve Bank of India (RBI) mengintervensi pasar untuk membantu mata uang lokal dalam menghadapi dolar yang melonjak, demikian pernyataan para analis pada Senin.
Cadangan devisa India turun menjadi $553,1 miliar pada pekan yang berakhir 2 September. Jika dibandingkan dengan pekan sebelumnya, devisa terkuras hampir $8 miliar, menurut data yang dirilis RBI pada hari Jumat. Itu adalah penarikan terbesar dalam cadangan sejak awal Juli.
