BBM di SPBU Shell Langka, Konsumen Menggugat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kisruh kelangkaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) swasta masih belum usai.
Kali ini dari sisi konsumen, seorang konsumen mengajukan gugatan perdata Perbuatan Melawan Hukum kepada Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia, PT Pertamina (Persero), hingga PT Shell Indonesia ke Pengadilan Negeri Jakarta Pusat terkait kelangkaan BBM tersebut.
