Beban Biaya Logistik di Indonesia Masih Lebih Tinggi Ketimbang Negara Lain
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah mengakui biaya logistik Indonesia masih sedikit lebih tinggi dibandingkan dengan negara-negara lain. Tercatat, biaya logistik Indonesia saat ini sekitar 14% dari produk domestik bruto (PDB).
Presiden Joko Widodo mengatakan sekitar 10 tahun lalu biaya logistik Indonesia di angka 24% PDB. Padahal biaya logistik di negara lain berkisar 9%-12%. Penyebabnya, tidak terintegrasinya pelabuhan dengan kawasan industri maupun pabrik-pabrik yang berada di jauh dari pelabuhan. "Sekarang biaya logistik kita sudah turun kurang lebih 14%, namun masih tetap sedikit lebih tinggi dari negara lain," kata Presiden Jokowi saat meresmikan Makassar New Port, Kamis (22/2).
