KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah sudah menetapkan kuota impor beras untuk tahun ini sebesar 2 juta ton. Kebijakan impor itu bertujuan untuk memperkuat cadangan beras pemerintah (CBP).
Pada tahap pertama, pemerintah akan mendatangkan beras impor sebanyak 500.000 ton. Beras impor itu didatangkan dari empat negara, yakni Thailand, Vietnam, India dan Pakistan.
