Chitose Internasional (CINT) Pacu Segmen Pendidikan & Perkantoran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Memasuki tahun 2026, emiten produsen furnitur PT Chitose Internasional Tbk (CINT) optimistis dapat mencapai pertumbuhan kinerja usaha.
Manajemen CINT mengungkapkan, sepanjang tahun 2025 perusahaan mampu menjaga kinerja operasional di tengah proses pemulihan industri furnitur nasional, sekaligus memperkuat fondasi bisnis melalui strategi yang adaptif dan terukur.
