Data Ekonomi dan Profit Taking Membayangi Pasar, Berikut Rekomendasi Saham Hari Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di hari pertama kuartal IV 2025, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah. Rabu (1/10). IHSG melorot 0,21% ke level 8.043,82.
Analis menyebut, IHSG melemah terbatas seiring dengan aksi ambil untung atau profit taking investor. Di sisi lain, pasar merespons data ekonomi Indonesia, seperti inflasi tahunan menjadi 2,65% pada September 2025 dari posisi Agustus 2,31%. Angka inflasi ini menjadi yang tertinggi sejak Mei 2024.
