Delapan Orang Mendaftar Capim dan Dewas KPK
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Proses pergantian pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) beserta dewan pengawas mulai bergulir. Panitia Seleksi (Pansel) telah membuka pendaftaran untuk calon pimpinan (capim) dan dewan pengawas (dewas) KPK.
Wakil Ketua Pansel Capim dan Dewas KPK Arif Satria mengatakan pihaknya sedang melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk menjaring capim dan dewas KPK periode 2024-2029. Misalnya, panitia seleksi kemarin sudah melaksanakan pertemuan dengan perwakilan universitas dan lembaga swadaya masyarakat di Surabaya.
