KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah lewat Badan Pangan Nasional (Bapanas) , telah menaikan harga pembelian pemerintah (HPP) gabah dan beras, 15 Maret 2023. Meskipun sudah diumumkan, proses pengundangan regulasi ini masih dalam proses.
HPP gabah kering panen (GKP) di petani naik dari Rp 4.200 jadi Rp 5.000/kg dan di penggilingan naik dari Rp 4.250 jadi Rp 5.100/kg. Sedangkan gabah kering giling (GKG) di penggilingan naik dari Rp 5.250 jadi Rp 6.200 dan dari Rp 5.300 jadi Rp 6.300/kg. Pembelian beras di gudang Bulog naik dari Rp 8.300 jadi Rp 9.950/kg. Rerata naik antara 18,8%-20%.
