Diversifikasi Bisnis ke Sektor Batubara, Harta Djaya (MEJA) Akuisisi Trimata Coal
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Harta Djaya Karya Tbk (MEJA) berencana mengakuisisi saham PT Trimata Coal Perkasa, sebagai upaya melakukan diversifikasi bisnis.
Pemegang saham pengendali MEJA menandatangani perjanjian bersyarat dengan PT Triple Berkah Bersama (Triple B), dan pemegang saham pengendali PT Trimata Coal Perkasa.
