KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Pembahasan implementasi solusi dua pilar perpajakan internasional masih terus berlangsung. Kebijakan ini dinilai mampu menjadi solusi dalam sistem pajak internasional yang dianggap sudah tidak relevan sehingga memicu peningkatan risiko praktik penghindaran pajak.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan pembicaraan solusi dua pilar perpajakan internasional masih menjadi topik pembahasan dalam pertemuan Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral G20 di India. Dengan begitu, negara-negara G20 berkomitmen untuk terus memerangi praktik-praktik penggerusan atau erosi perpajakan di negara masing-masing.
