Genjot Ekspansi dan Diversifikasi, Emiten Bentuk Anak Usaha Baru
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Sejumlah emiten gencar mendirikan perusahaan baru, baik secara langsung maupun melalui anak usahanya.
Terbaru, PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) melalui perusahaan terkendali, yaitu PT Serpong Cipta Kreasi (SPCK) berniat mengembangkan proyek baru di bidang-bidang tanah yang dimiliki atau dikuasai pihak terafiliasi SMRA, yaitu PT Variatata (VT) dan PT Lestari Kreasi (LK).
