Grup Djarum Akuisisi Restoran Bakmi GM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Grup Djarum terus melebarkan sayap bisnisnya di luar industri rokok. Kali ini, konglomerasi milik Keluarga Hartono ini merambah bisnis food and beverage (F&B) melalui akuisisi restoran cepat saji Bakmi GM.
Melansir Dealstreet Asia, Grup Djarum disebut telah resmi mengakuisisi 85% saham PT Griya Mie Sejati, perusahaan yang menjadi induk dari Bakmi GM. Nilai akuisisi tersebut berada di kisaran Rp 2 triliun sampai Rp 2,4 triliun.
