KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Harum Energy Tbk (HRUM) sudah menggelontorkan belanja modal alias capital expenditure senilai US$ 12,9 juta dalam enam bulan pertama tahun 2023.
HRUM menyalurkan belanja modal itu untuk sejumlah keperluan anak usaha. Yaitu penambahan properti tambang di PT Mahakam Sumber Jaya, PT Karya Usaha Pertiwi, dan PT Tanito Harum Nickel.
