Ini Dia Sektor Penopang Pertumbuhan Kredit Perbankan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tantangan perbankan menyalurkan kredit tahun ini cukup besar. Musababnya, ada pengetatan likuiditas serta munculnya tekanan eksternal, misal kebijakan tarif impor Amerika Serikat.
Per Maret 2025, kredit perbankan hanya naik 9,16% secara tahunan. Capaian ini merupakan laju terendah sejak Oktober 2023. Meski begitu, beberapa sektor masih prospektif, tercermin dari sejumlah bank besar yang mencatat pertumbuhan kredit dua digit.
