Jasa Marga (JSMR) Bidik Kenaikan Pendapatan 10% Tahun Depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Jasa Marga Tbk (JSMR) optimistis bisa mengukir pertumbuhan pendapatan dari bisnis jalan tol di kisaran 8%-10% pada tahun depan. Target ini bakal disokong penyesuaian tarif dan operasional jalan tol baru.
Di akhir tahun nanti, misalnya, JSMR akan mulai mengoperasikan jalan tol Cinere-Serpong seksi 2 sepanjang 3,64 kilometer (km). Sedangkan di tahun depan, ada empat proyek konstruksi yang akan dilanjutkan.
