Kebutuhan Data Center Tinggi, Prospek DCI Indonesia (DCII) Masih Seksi
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. Kinerja saham PT DCI Indonesia Tbk (DCII) makin moncer di awal tahun 2026. Hingga akhir perdagangan Senin (12/1), saham DCII melanjutkan penguatannya ke posisi Rp 218.525 atau naik 0,19% dibandingkan hari sebelumnya.
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), sejak awal tahun ini atau year-to-date (ytd), saham DCII sudah melesat 9,26%.
