Kemampuan Membayar Utang Melemah
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Kemampuan Indonesia untuk membayar utang luar negeri (ULN) kembali menurun pada kuartal ketiga tahun ini. Kondisi tersebut sejalan dengan tren penurunan pendapatan ekspor yang masih berlanjut, meski ULN juga menurun.
Kemampuan membayar utang tergambar dari Debt Service Ratio (DSR). Menurut Bank Indonesia (BI), DSR merupakan rasio pembayaran pokok dan bunga utang terhadap penerimaan transaksi berjalan. Semakin besar DSR, maka semakin besar pula beban utang yang harus ditanggung.
