KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah akan menunjuk Perum Bulog untuk melakukan impor beras tambahan hingga 1 juta ton beras dari India. Direktur Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan (Kemdag), Budi Santoso mengatakan, saat ini pihaknya tengah menyelesaikan perjanjian kerja sama antar pemerintah (G to G) dengan India terkait impor beras tersebut.
Setelah perjanjian kerja sama itu rampung, Budi bilang, Bulog akan langsung ditugaskan untuk merealisasikan impor beras. "Itu sudah ditugaskan kepada Bulog, tinggal MoU, sebentar lagi selesai, terus bisa direalisasikan," kata dia, Rabu (21/6).
