Keyakinan Melorot Lagi, Duit Tabungan Terusik
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Momentum pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak, yang menjadi amunisi tambahan di kuartal terakhir pada tahun ini, tampaknya belum mengangkat keyakinan konsumen. Optimisme konsumen di awal kuartal IV-2024 justru turun.
Hal ini terindikasi dari hasil survei konsumen yang dilakukan Bank Indonesia (BI). Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada Oktober 2024 menurun ke level 121,1. Ini adalah level IKK terendah, setelah Desember 2022 yang saat itu tercatat 119,9.
