Laju Kasus Penularan Covid 19 di China Berpeluang Lebih Gawat
KONTAN.CO.ID - SHANGHAI. Laju penyebaran Covid 19 di China diduga lebih lebih gawat daripada yang dilaporkan oleh pemerintah. Kini, Pemerintah Tiongkok sedang berjuang memerangi pandemi korona lantaran jumlah korban tewas akibat Covi-19 mencapai sekitar 5.000 orang per hari.
Menurut perkiraan perusahaan data kesehatan Airfinity, Negeri Tembok Raksasa itu mencatatkan kasus infeksi harian sebanyak 1 juta infeksi. Situasinya bisa menjadi lebih buruk lagi bagi negara berpenduduk sekitar 1,4 miliar orang itu.
