Melirik Saham Syariah Pembawa Berkah
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Ramadan, bulan penuh berkah, sepertinya belum bisa disematkan kepada saham-saham syariah di Bursa Efek Indonesia (BEI). Mayoritas indeks saham syariah turun sepanjang tahun ini.
Mengingatkan saja, saham syariah adalah saham-saham yang dianggap sudah sesuai dengan prinsip syariah pasar modal. Emiten yang boleh masuk dalam daftar ini antara lain perusahaan yang tidak melakukan kegiatan usaha judi, perdagangan tanpa barang atau jasa, berbasis bunga, mengandung unsur ketidakpastian, atau menjual barang atau jasa yang haram zatnya.
