Menanti Bursa Saham Indonesia Mengekor Bursa Global
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah menembus all time high di level 7.433 pada 14 Maret 2024, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terlihat mulai
tertekan saat Bank Sentral Amerika Serikat alias Federal Reserve (The Fed) pada pertengahan April 2024 menyalakan sinyal, tidak akan menurunkan bunga dalam waktu dekat.
IHSG jatuh di bawah 7.000 ketika emiten jawara Bursa Efek Indonesia (BEI) mengalami auto rejection bawah (ARB) tiga hari berturut-turut sejak masuk full call auction (FCA) pada 29 Mei kemarin.
