Menjajaki Pasar Ekspor Batubara Selain China
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tiongkok mencatatkan penurunan impor batubara asal Indonesia sebesar 30% secara tahunan atau year-on-year (yoy) pada Juni 2025. Salah satu penyebab merosotnya ekspor batubara RI ke Tiongkok lantaran adanya peningkatan produksi emas hitam di Negeri Tembok Raksasa tersebut.
Mengutip Reuters, Minggu (20/7), penurunan ini melampaui penurunan total impor batubara China karena para importir beralih dari batubara dengan kalori lebih rendah ke kalori yang lebih tinggi. Impor batubara China dari Indonesia mencapai 11,62 juta metrik ton sepanjang Juni tahun ini. Adapun selama enam bulan pertama tahun ini, China telah mengimpor 90,98 juta ton batubara dari Indonesia.
