Net Sell Kembali, Berikut Bekal Rekomendasi Saham Hari Ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Hanya dua hari net buy, eh, net sell asing di Bursa Efek Indonesia (BEI) kembali terjadi. Rabu (8/11) net sell tercatat semakin besar, yakni Rp 728,93 miliar, setelah sehari sebelumnya Rp 419,99 miliar. Terkait kondisi terkini di bursa, analis memberikan sejumlah rekomendasi saham hari ini.
Investor memang harus waspada. Selain net sell, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kemarin juga turun 0,58% menjadi 6.804,11. Berikut rekomendasi hari ini dari para analis.
HM Sampoerna (HMSP)
Harga Rp 950
Rekomendasi : Buy on weakness
Support : Rp 900
Resistance : Rp 1.035
Analis : Dimas Wahyu Putra, Bahana Sekuritas
