Pangkas Utang Rp 13,23 Triliun, BNBR Geber Ekspansi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Permodalan PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) bakal lebih positif ke depan. Emiten holding investasi ini memangkas utang senilai Rp 13,23 triliun.
Direktur Keuangan Bakrie & Brothers, Roy Hendrajanto M. Sakti mengatakan, awal Desember ini BNBR telah menyelesaikan kewajiban kepada Glencore International AG. Tuntasnya kewajiban itu dilakukan dengan melepaskan seluruh investasi yang dimiliki pada Fitzroy Offshore Ltd.
