Pemerintah Bersiap Rilis Stimulus di Paruh Kedua 2025
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah tengah menyiapkan paket stimulus ekonomi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di paruh kedua tahun ini. Rencana ini, menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto, tengah dibahas bersama kementerian dan lembaga terkait.
Stimulus tersebut antara lain program diskon untuk menyambut momen Natal Tahun Baru (Nataru), seperti diskon tarif tiket pesawat, diskon tarif tol, hingga diskon tiket kereta api. Stimulus tersebut akan diumumkan pada September 2025 dan akan mulai berlaku selama dua bulan, Desember 2025-Januari 2026.
"Kami berharap nanti diumumkan lebih awal," ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Jumat (25/7).
Baca Juga: Mensos Sebut 160 Guru Sekolah Rakyat Mengundurkan Diri, Ada Apa?
