Pemerintah Korea Selatan Akan Mulai Menindak Para Dokter yang Mogok Kerja
KONTAN.CO.ID - SEOUL. Pemerintah Korea Selatan akan menindak para dokter yang menolak mengakhiri pemogokan. Menteri Kesehatan Korea Selatan mengatakan, seperti dikutip Reuters, pihak berwenang akan mulai memeriksa rumahsakit untuk mengambil tindakan hukum terhadap calon dokter yang mengabaikan ultimatum untuk mengakhiri pemogokan.
Sekadar mengingatkan, sekitar 9.000 dokter tetap dan dokter magang, atau sekitar 70% dari total dokter di Korsel, melakukan mogok kerja sejak 20 Februari. Mereka memprotes rencana pemerintah meningkatkan penerimaan di sekolah kedokteran. Pemogokan ini menyebabkan pembatalan beberapa operasi dan perawatan serta membebani unit gawat darurat.
