Penjualan Mobil Siap Menembus 1 Juta Unit Hingga Akhir Tahun 2022
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Industri otomotif masih mampu mencatatkan pertumbuhan pada tahun ini. Bahkan, volume penjualan mobil nasional berpotensi menembus angka 1 juta unit, atau kembali ke posisi sebelum pandemi Covid-19.
Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) meyakini penjualan mobil nasional akan terus melaju sekalipun ada tantangan resesi global.
