Penumpang Lebaran AirAsia Indonesia Melonjak 5%
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT AirAsia Indonesia Tbk (CMPP) berhasil mengangkut lebih dari 310.000 penumpang selama periode arus mudik Lebaran tahun 2024.
Veranita Yosephine, Direktur Utama AirAsia Indonesia menyatakan, jumlah penumpang sebanyak itu dilayani lebih dari 2.000 penerbangan sejak periode arus mudik Lebaran pada 3 April 2024 lalu.
