Penyaluran KPR Perbankan Siap-Siap Menggeliat
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Setelah tertekan pada tahun lalu, para bankir optimistis prospek penyaluran kredit pemilikan rumah (KPR) lebih cerah pada 2026, meski daya beli masyarakat belum sepenuhnya pulih. Stabilitas suku bunga, berlanjutnya insentif pemerintah, serta kebutuhan hunian yang tinggi menjadi penopang utama pertumbuhan KPR tahun ini.
Portofolio KPR industri perbankan pada akhir 2025 hanya tumbuh 6,8% secara tahunan menjadi Rp 840,5 triliun, berdasarkan data Bank Indonesia (BI). Ini lebih tinggi dari 2024 yang tumbuh 10,38% secara tahunan.
