Berita Mata Uang

Pergerakan Rupiah Merespons Kesepakatan Batas Utang AS

Senin, 29 Mei 2023 | 04:00 WIB
Pergerakan Rupiah Merespons Kesepakatan Batas Utang AS

Reporter: Akmalal Hamdhi | Editor: Avanty Nurdiana

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Rupiah diperkirakan berbalik menguat di awal pekan ini. Pasar merespons positif perundingan batas utang atau debt ceiling Amerika Serikat (AS) yang mencapai kesepakatan sementara. 

Menurut Chief Analyst DCFX Futures, Lukman Leong, rupiah berpotensi menguat di tengah sentimen risk-on. Pasar bereaksi positif setelah perundingan debt ceiling AS mencapai kesepakatan sementara. Menteri Keuangan AS Janet Yellen, Jumat (26/5) memperpanjang batas penetapan gagal bayar utang (default) pemerintah dari 1 Juni menjadi 5 Juni 2023.

Baca Juga: Kurs Rupiah Tersandera Debt Ceiling

Kepala Ekonom Bank Permata, Josua Pardede mengatakan, para negosiator Partai Republik dan Gedung Putih juga semakin dekat dengan kesepakatan menaikkan batas utang dan membatasi pengeluaran federal selama dua tahun. Sementara Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia (BI) menepis harapan investor bahwa BI untuk menurunkan suku bunga. 

Jumat (26/5), rupiah di pasar spot melemah 0,01% ke Rp 14.955. Dan, kurs  Jisdor melemah 0,05% ke Rp 14.959. Senin (29/5), Josua memprediksikan rupiah di Rp 14.900-Rp 15.000. Dan, proyeksi Lukman di Rp 14.850-Rp 15.000. 
 

Terbaru