KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Minat investor terhadap lelang Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) pada Selasa (20/6) lebih rendah dibandingkan lelang sebelumnya. Penawaran masuk pada lelang pekan ini mencatatkan nilai sebesar Rp 41,38 triliun. Angka ini lebih rendah dari lelang dua pekan yakni 6 Juni 2023 sebesar Rp 60,04 triliun.
Nilai sukuk negera yang dimenangkan pada lelang kali ini juga sama seperti sebelumnya yakni Rp 7 triliun. Senior Economist KB Valbury Sekuritas, Fikri C Permana mengatakan, penurunan penawaran lelang ini dipengaruhi ekspektasi bunga Fed yang kemungkinan naik dua kali sebesar 25 basis poin (bps).
Baca Juga: Hasil Lelang Surat Berharga Syariah Turun, Ini Penyebabnya
