Sektor Teknologi Tertekan, Vision Fund Milik Softbank Rugi US$ 23 Miliar
KONTAN.CO.ID - TOKYO. SoftBank Group Corp pada Senin mengumumkan kerugian investasi pada unit Vision Fund selama April-Juni mencapai sebesar US$ 23,1 miliar. Kerugian itu sejalan dengan gejolak pasar global yang mengakibatkan penurunan nilai berbagai asetnya, termasuk investasi di perusahaan tertutup.
SoftBank membukukan rekor kerugian di unit Vision Fund pada Mei. Sektor teknologi, yang merupakan lahan Vision Fund memutar kekayaannya, tertekan oleh kenaikan suku bunga dan ketidakstabilan politik menghantam.
