Sepeninggal Arifin Panigoro, Apramesis Masuk Jadi Pemegang Saham Bank Woori (SDRA)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasca meninggalnya Arifin Panigoro, komposisi pemegang saham PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk (SDRA) merujuk data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) berubah. Kepemilikan saham Arifin Panigoro menghilang dari catatan pemegang saham dengan kepemilikan lebih dari 5% pada SDRA.
Semula, pendiri Grup Medco tersebut mengapit saham SDRA melalui dua broker, yakni Samuel Sekuritas Indonesia dan BRI Danareksa Sekuritas. Melalui Samuel, Arifin mendekap 581.052.024 saham atau setara 6,78% dari modal SDRA yang disetor dan dicatatkan. Sedangkan melalui BRI Danareksa, Arifin mengempit 50.733.561 saham atau setara 0,59%.
