Surplus Neraca Dagang Bakal Menyempit
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. Neraca perdagangan Indonesia pada bulan Juli 2025 diperkirakan masih akan mencetak surplus. Sedianya, Badan Pusat Statistik (BPS) akan mengumumkan pada Senin (1/9) ini.
Chief Economist Bank Mandiri Andry Asmoro menyampaikan, surplus neraca dagang Juli diperkirakan hanya US$ 2,52 miliar. Angka ini lebih rendah dari surplus pada Juni 2025 yang tercatat sebesar US$ 4,10 miliar.
