UBS Group AG Gelar Aksi Buyback Saham Senilai US$ 2 miliar
KONTAN.CO.ID -ZURICH. Bank investasi asal Swiss, UBS Group AG melakukan pembelian kembali saham baru alias buyback saham hingga US$ 2 miliar, setara Rp 31,85 triliun. Skema pembelian kembali saham baru akan dimulai UBS pada Rabu (3/4).
Separuh dari nilai buyback saham ini atau US$ 1 miliar akan diselesaikan UBS pada tahun 2024. Aksi korporasi itu diumumkan UBS pada Selasa (2/4). Aksi buyback saham UBS tersebut akan mengikuti skema sebelumnya yang dilakukan pada 2022.
