Ace Hardware (ACES) Tertekan Lagi Efek Perpanjangan PPKM Nan Panjang
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) yang diperpanjang sampai dengan 2 Agustus 2021 berpotensi menggerus kinerja PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES). Namun, analis menilai saham peritel perkakas rumahtangga ini masih menarik.
Analis NH Korindo Sekuritas Putu Chantika mengatakan, PPKM berdampak negatif terutama untuk emiten yang menyewa tempat di mal, karena penurunan jumlah pengunjung mal. "Jadi, memang saat ini sektor ritel lebih banyak mengandalkan penjualan online," kata Putu, Senin (26/7).
