AS dan Jepang Bangun Pusat Penelitian Bersama untuk Semikonduktor Generasi Berikut
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Amerika Serikat (AS) dan Jepang pada Jumat meluncurkan dialog ekonomi tingkat tinggi yang bertujuan untuk mengimbangi China serta mengatasi gangguan yang diakibatkan oleh invasi Rusia ke Ukraina.
Kedua sekutu lama itu bersepakat untuk mendirikan sebuah pusat penelitian bersama untuk mengembangkan semikonduktor generasi berikutnya. Demikian pernyataan Menteri Perdagangan Jepang Koichi Hagiuda dalam pertemuan menteri ekonomi di Washington, AS.
