Asa ITMG Bertumpu pada Harga Batubara
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) melihat prospek batubara tahun depan tidak banyak berubah dari tahun 2023. Pun demikian, harga batubara diproyeksi tidak banyak bergeser dari level saat ini.
Meski demikian, jika dibanding kondisi lima tahun lalu, harga batubara saat ini masih jauh lebih bagus. Kala itu harga batubara di kisaran US$ 70 sampai US$ 80 per ton.
