Belajar dari Ant Financial, SoftBank Ingin Memperbesar Kekuatan Bisnis PayPay
KONTAN.CO.ID - TOKYO. SoftBank ingin memperbesar bisnis layanan pembayaran PayPay. Grup perusahaan kelas kakap dari Jepang itu, terang-terangan mengaku belajar dari Ant Financial agar dapat memonetisasi PayPay seperti Alipay.
Selama enam dekade toko beras di Mikawaya, daerah di timur Tokyo, membayar tunai. Model pembayaran kemudian berubah ketika seorang staf dari aplikasi PayPay membujuk mereka untuk mencoba sebuah produk layanan pembayaran.
