Berencana Gelar Rights Issue dan Private Placement, NCKL Bakal Raup Dana Jumbo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Aksi penggalangan dana besar-besaran tengah digadang PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL). Emiten yang belum genap setahun melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI) itu bakal menerbitkan total sebanyak-banyaknya 25.239.440.000 saham baru.
Meski belum mengungkapkan perihal harga pelaksanaannya, NCKL berpeluang meraup dana jumbo dari penggalangan dana ini. Estimasi kasar, kumlahnya bisa mencapai triliunan rupiah.
