Bio-payment, cara membayar di masa depan
KONTAN.CO.ID - Hangzhou. Pembayaran non-tunai terus berevolusi untuk memudahkan pengguna. Selain efisiensi, faktor keamanan juga jadi hal penting. Saat ini, kebanyakan otentikasi pembayaran menggunakan kata sandi. Tapi, menggunakan kata sandi punya banyak kelemahan, lebih memakan waktu dan kurang efisien.
Teknologi bio-payment dianggap solusi untuk pembayaran di masa depan yang lebih aman dan efisien. Nantinya, konsumen yang berbelanja melakukan otentikasi menggunakan sidik jari atau pengenalan wajah.
