KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Burger jadi makanan yang digemari orang Indonesia. Tak heran kalau pedagang burger cukup banyak dan beragam. Makanan ini tak hanya dijajakan oleh jaringan restoran asing, misalnya, tapi juga pedagang dengan gerobak yang keliling pemukiman atau berdiam di kaki lima.
Nah, dari banyak pemain burger lokal, Wood Fire dan Burger Bros terbilang ngetrend. Sejauh ini, Wood Fire punya dua gerai, satu di Bogor dan satu di Jakarta Selatan.
