Cuan Gede Saat Krisis Keuangan, Ini Kiat Investasi CEO TOYS Iwan Tjen Saat Pandemi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bagi Chief Executive Officer (CEO) PT Sunindo Adipersada Tbk (TOYS) Iwan Tjen, investasi merupakan hal yang sangat penting serta wajib dilakukan. Dia juga menganggap jika investasi bisa untuk mewujudkan tujuan finansial di masa depan.
Iwan menyebut, investasi diperlukan sebagai bekal masa depan dan hari tua. Ia juga berpendapat, tujuan awal dari berinvestasi adalah dapat membantu merealisasikan rencana yang sudah disusun dan melawan inflasi.
