Daya Beli Lunglai, Multifinance Andalkan Dana Tunai
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelemahan daya beli masyarakat yang seolah belum mau berhenti memberikan tantangan ganda bagi industri pembiayaan. Di satu sisi, penyaluran pembiayaan menjadi tersendat. Di sisi lain, risiko kredit ikut meningkat.
Menghadapi situasi ini, pembiayaan dana tunai alias refinancing menjadi salah satu solusi yang semakin diseriusi. Dengan mengandalkan pasar nasabah eksisting atau mantan debitur, industri multifinance bisa tetap menyalurkan kredit dengan risiko yang lebih terukur.
