Demi Menyempurnakan Produk Sebelumnya, Takaful Merilis Tiga Unitlink Syariah Baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pandemi Virus Corona (Covid-19) tak menghalangi niat PT Asuransi Takaful Keluarga merilis tiga unitlink syariah baru. Ketiganya merupakan penyempurnaan dari empat produk Takafulink Salam series yang sudah hadir terlebih dahulu.
Produk baru asuransi jiwa berbalut investasi dengan ketentuan syariah Takaful meliputi Amana, Optima dan Ekuita. Sementara empat existing fund sebelumnya pada produk unit link Takafulink Salam Series, meliputi fund Istiqomah, Mizan, Ahsan dan Alia.
