Dharma Satya Nusantara (DSNG) Mengungkit Produksi CPO
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG) bakal jor-joran mengejar produksi tahun 2020 ini. Mereka menargetkan produksi minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) sebanyak 700.000 ton sepanjang 2020.
Dharma Satya belum berbagi informasi mengenai realisasi produksi CPO tahun 2019. Namun sebagai perbandingan, manajemen perusahaan menyatakan realisasi produksi CPO setahun sebelumnya atau 2018 tercatat 488.449 ton. Pencapaian produksi tersebut naik 21,01% dibandingkan dengan tahun 2017 yang sebanyak 403.638 ton CPO.
