Emiten Berorientasi Ekspor Harap-harap Cemas Lockdown Baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah negara di Eropa kembali menerapkan lockdown imbas lonjakan kasus positif Covid-19. Hal ini tentunya menjadi kabar buruk bagi emiten dengan paparan pasar ekspor yang besar pada kinerja.
PT Sunindo Adipersada Tbk (TOYS) misalnya. Perusahaan mainan ini sempat merasakan dampak langsung kebijakan lockdown. "Produk kami tertahan dan permintaan sempat turun karena toko di luar negeri tutup," ujar Iwan Tirtha, Direktur Utama TOYS kepada KONTAN akhir pekan lalu (25/9).
